Berbagilah walau satu rupiah! Bersedekah meski hanya seuntai senyum! Bersedekah, berbagi, dan bahagia ^^

Twit Rokok Pintar


Beberapa hari yang lalu di suatu pagi saya membaca sebuah tulisan menarik di Kaskus. Tulisan itu membahas tentang rokok dan segala pernak-perniknya. Sangat membantu bagi mereka yang benar-benar ingin berhenti merokok.

Dari ulasan yang panjang di Kaskus itu, ada sebuah gambar yang cukup menarik. Gambar yang sangat menusuk hati. Inilah gambar yang saya maksud.



Karena sangat tertarik, saya upload gambar itu di twiter dengan me-mention Kakek @JamilAzzaini. Alhamdulillah beliau RT twit saya dan akhirnya gambar itu di RT 70-an orang. Tidak cukup sampai di situ. Saat hari menjelang sore, tak di sangka Pak Tung Desem Waringin ikut RT gambar itu. Dari akun @TungDW gambar itu di RT sebanyak 180-an orang. Setelah itu beberapa akun besar ikut RT seperti @AreaBintaro @InfoUINJakarta @Info_Ciputat @MuslimSukses dan @Kekuatan_Doa. Malamnya saya mengucapkan terimakasih kepada Kek @JamilAzzaini dan @TungDW. Dan lagi-lagi balasan dari Twit itu di RT puluhan orang. Sehingga gambar itu kian menyebar dan tersebar.


Balasan Twit Mengharukan

Salah seorang follower mambalas twit saya dengan sebuah gambar yang mengaharukan. Sungguh bahaya rokok sangat mengerikan. Berikut gambarnya:



Pujian dan Celaan

Banyak orang yang menyukai gambar itu dan memasukkannya ke favorit mereka. Tapi tak sedikit juga yang mengirimkan gambar balasan sebagai tanda tak suka atau bahkan menentang. Semua itu adalah sebuah kewajaran yang harus diterima dengan lapang dada. Karena sebaik-baik manusia pasti ada musuh dan sejahat-jahat orang juga ada teman.

Untuk itu, bukan masalah kita dipuji atau dicela. Namun yang terpenting adalah siapa yang memuji dan mencela, ^__^


Obat Anti Rokok

Baru-baru ini saya berkunjung ke seorang teman. Setahu saya dia adalah perokok berat. Namun saat bertemu baru-baru ini, dia sudah tidak merokok. Dia berhenti sejak lima bulan yang lalu. Apa rahasianya? Dia bilang sama saya, setiap bangun pagi dia hanya berkata, "hari ini saya tidak akan merokok". Dan begitu setiap hari sampai akhirnya dia bisa meninggalkan rokok berbulan-bulan lamanya.

Intinya semua itu tergantung pada tekad masing-masing. Jika mau pasti bisa. Jika tidak, pasti banyak alasan. Betul tidak Kawan?

Semoga Allah menuntun kita untuk selalu taat padaNya, memudahkan kaki dan hati untuk menerima segala aturanNya. Semoga Bermanfaat :)



Share This Article


4 comments:

  1. keren akh
    semoga asap rokok punah :)

    ReplyDelete
  2. Motifasi yang paling kuat untuk berhenti merokok adalah keyakinan bahwa merokok itu hukumnya haram. kalau di yakini hukumnya makruh, maka susah untuk berhenti. gak percaya ? silahkan coba!...

    ReplyDelete